Diberdayakan oleh Blogger.

Minggu, 18 Januari 2015

SIMAKSI

SIMAKSI / Booking Gunung Gede Pangrango - Hujan bulan November tidak menghalangi niat saya bersama teman-teman untuk menyapa matahari di puncak Gunung Gede. Surat izin mendaki gunung tersebut (Simaksi) yang sudah dipesan sejak sebulan yang lalu kini sudah di tangan. Booking pendakian untuk Gunung Gede memang perlu dilakukan jauh-jauh hari, mengingat banyaknya peminat yang ingin menaklukkan gunung tertinggi ketiga di Jawa Barat tersebut.




Pendaftaran pendakian dapat dilakukan melalui website resmi milik Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, yaitu di : http://booking.gedepangrango.org/ atau anda bisa memakai jasa guide Gunung Gede Pangrang yang banyak tersedia melalui online. Pada URL tersebut Anda sebagai calon pendaki Gunung Gede maupun Pangrango dapat mengetahui jumlah pendaftar atau sisa kuota untuk tanggal pendakian yang Anda inginkan. Kuota maksimal untuk satu hari adalah 600 pendaki. Jadi, jika Anda ingin mendapatkan kuota tersebut, pastikan melakukan pemesanan sejak jauh-jauh hari.

Ditulis Oleh : Unknown // 07.03
Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar